banner 728x250
Batam  

Ketua BWI Batam Hadiri Milad Emas MUI, Tegaskan Komitmen Perkuat Kolaborasi

banner 120x600
banner 468x60

 

sidikfokusnews.com – Batam — Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) Kota Batam menghadiri peringatan Milad Emas atau Milad ke-50 Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Batam. Kehadirannya merupakan undangan resmi dari panitia penyelenggara.

banner 325x300

Acara berlangsung khidmat dan lancar, dihadiri oleh Wali Kota Batam sekaligus Ketua BP Batam, Dr. H. Amsakar Achmad, M.Si., serta Wakil Wali Kota Batam, Li Claudia Candra.

Dalam sambutannya, Ketua MUI Kota Batam, KH Luqman Rivai, memaparkan sejumlah program sosial dan ekonomi yang telah dijalankan MUI Batam, di antaranya donor darah, pembentukan koperasi, serta pelatihan kewirausahaan. Ia menegaskan, MUI bukan hanya berfungsi sebagai lembaga fatwa, tetapi juga sebagai wadah pemersatu umat demi kemaslahatan dan keharmonisan bangsa.

Wali Kota Batam menyampaikan ucapan selamat milad ke-50 kepada MUI dan berharap lembaga ini terus menjadi mitra strategis pemerintah. Ia mendorong agar program-program yang telah diinisiasi dapat dilanjutkan dan dikembangkan.

Usai acara, Ketua BWI Batam menyampaikan apresiasi atas kiprah MUI sekaligus menegaskan komitmen untuk mempererat silaturahmi, menjalin koordinasi, serta memperkuat kolaborasi dan sinkronisasi program dengan MUI dan ormas Islam lainnya di Kota Batam.

Pada kesempatan itu, Ketua MUI Kota Batam juga melantik pengurus MUI di 12 kecamatan. Acara diakhiri dengan doa bersama dan silaturahmi antarundangan.
(Nursalim Turatea)

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *